Rapat Dosen PBSI Bahas Persiapan Perkuliahan Semester Genap 2025

 Karawang, 9 Januari 2025 — Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI), FKIP Universitas Singaperbangsa Karawang menggelar rapat dosen dalam rangka persiapan perkuliahan semester genap tahun akademik 2024/2025. Kegiatan yang berlangsung di ruang rapat fakultas ini dihadiri oleh seluruh dosen PBSI dan dipimpin langsung oleh Ketua Program Studi PBSI.

Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai hal penting terkait kesiapan perkuliahan, mulai dari evaluasi kegiatan semester sebelumnya, pembagian mata kuliah, penyusunan Rencana Pembelajaran Semester (RPS), hingga strategi peningkatan kualitas pembelajaran. Selain itu, rapat juga menekankan pentingnya inovasi dalam proses belajar mengajar, termasuk penerapan pendekatan deep learning dan integrasi nilai-nilai literasi budaya lokal dalam materi pembelajaran.

Kegiatan ini diakhiri dengan penegasan komitmen bersama untuk mewujudkan perkuliahan yang lebih berkualitas, adaptif, dan berorientasi pada pengembangan kompetensi mahasiswa.